Assalamualaikum
Halo , apa kabar semuanya?
Semoga selalu dalam keadaan baik untuk kalian semua
Marhaban ya Ramadhan
Tidak terasa yang Ramadhan sudah tiba aja. Bulan Suci penuh keberkahan ini seringkali menjadi peluang bisnis bagi sebagian orang untuk mencari rezeki halal sedikit lebih banyak. Ramadhan Tiba UMKM pun berkembang.
Dan bahkan ada beberapa perusahaan dengan brand ternama tidak Pikir panjang untuk beralih produk di saat bulan ramadhan loh, karena memang peluang bisnis di bulan ramadhan itu benar-benar besar.
Sama seperti ramadhan tahun lalu, ramadhan tahun ini masih ditemani dengan Pandemi Corona. Sehingga sulit untuk kita beraktivitas dan kemana-mana.
Etsss tenang dulu , meski masih corona , bukan berarti kita tidak bisa produktif , apalagi di Bulan suci ramadhan ini , bulan penuh berkah untuk mencari sebongkah berlian #eh
Biasanya para pelaku UMKM banyak banget nih bertebaran di bulan Ramadhan hehe.
Ets sebelum bahas lebih lanjut kalian tahukan apa itu UMKM ?
UMKM adalah usaha perdagangan yang dikelola oleh badan usaha atau perorangan yang merujuk pada usaha ekonomi produktif sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008.
By the Way , Ramadhan dan pandemi udah seperti menjadi tantangan tersendiri bagi para pelaku UMKM atau orang yang berjualan secara musiman
Biasanya banyak kendala yang dihadapi , karena berjualan disaat Ramadhan dan dibarengi corona pula.. misalkan
1.Selama corona , sudah tidak dipungkiri lagi banyak warung makan yang tutup karena para pembeli mengurangi jajan diluar dan lebih memilih untuk membuat makanan sendiri.
2. tidak hanya warung makan, transportasi , toko pakaian dll juga sebagian besae banyak yang tutup, ini karena pembatasan ruang untuk beraktivitas dikarenakan korona. tidak boleh bersentuhan dan berkerumunan.
Maka dari itu kita harus membuat ide Bisnis dan target yang tepat saat akan memulai usaha di bulan Ramadhan tentunya tetap ingat kita menjalankan puasa dibarengi corona Sehingga kita bisa memperhitungkan segalanya tanpa takut rugi dan sudah mempersiapkan perang berjualan melawan corona #loh
lanjut deh lanjut
Yuk Simak beberapa ide bisnis dan tipsnya ala aku, d bulan Ramadhan yang suci penuh berkah ini .
1. MEMULAI BISNIS PRODUK KESEHATAN
Menurut Mckinsey, produk kesehatan dan sanitasi akan terus menjadi produk yang akan dicari oleh konsumen di masa pandemi loh.
Tentunya ini masih berlaku di bulan ramadhan. Beraktivitas di bulan ramadhan sekaligus di saat pandemi seperti double hit. dan bisa double kill triple kill juga nih buat yang mengabaikannya .
Maka dari itu banyak konsumen yang akan mencari produk kesehatan agar produktivitas tubuh mereka terjaga saat bulan ramadhan dan tetap sehat terhindar dari virus corona yang bandel ini. ugh~
Nah apa saja sih produk kesehatan yang bisa jadi ide jualan kita dibulan ramadhan dan di masa pandemi ini ?
A. Menjual produk minuman kesehatan
Produk minuman kesehatan seperti jus bebas gula, ragam jamu-jamuan, vitamin kompleks, serta menu makanan sehat yang dibuat dengan bersih
B.Menjual masker dan perlengkapan kesehatan serta alat perlindungan diri di bulan ramadhan .
Mengingat corona masih berlangsung di Negeri kita , masker dan perlengkapan perlindungan diri adalah suatu kebutuhan yang penting untuk diri kita bukan.
C.Menjual perlengkapan rumah tangga yang bisa membunuh kuman dan melindungi keluarga.
Yang satu ini lagi banyak dicari para emak-emak dong, apalagi dimasa pandemi begini. perlu banget barang-barang begini.
2. MENJUAL KEBUTUHAN POKOK .
Buat kalian para pelaku UKM , dibulan Ramadhan dan dimasa pandemi gini , kebutuhan pokok tetaplah nomor satu dong.
makanya kalian para pelaku UKM wajib mencoba bisnis satu ini.
Karena menurut riset Kantar World Planner, kalau di bulan ramadhan dan di tengah masa pandemi kayak gini produk kebutuhan pokok masih tetap menjadi target favorit konsumen.
Apa aja sih bahan pokok yang bisa kita jual contohnya?
A. produk pertanian dan peternakan seperti Beras, sayur-sayuran, buah-buahan, susu, daging,ikan dan telur. sangat dibutuhkan untuk memenuhi gizi serta kesehatan diri.
B. Makanan kemasan siap saji dan bumbu dapur seperti sardines, kornet, bumbu cepat saji, mie dan bumbu rempah juga tidak kalah tenar karena dibutuhkan banget ini
C. Menjual produk perkebunan Seperti Buah - buahan juga termasuk kebutuhan penting . dimasa pandemi seperti ini Kenapa aku bilang kebutuhan penting ? karena gizi dan vitamin didalam buah bisa membuat tubuh kita selalu sehat dan fit. Dan itu sudah menjadi syarat penting dimasa pandemi kayak gini.
3. MENJUAL TAKJIL
Yang namanya Bulan Ramadhan , sudah identik banget sama yang namanya TAKJIL ya kan ,
nah makanya takjil banyak banget bertebaran ketika bulan Ramadhan tiba, kalian juga bisa coba memulai bisnis takjil.
4. MENJUAL KURMA
Satu lagi nih selain takjil , Kurma juga identik sama yang namanya Bulan suci ramadhan. Kandungan vitamin dan Nilai gizinya yang tinggi sangat bagus untuk para konsumen di bulan ramadhan pada masa pandemi kayak gini.
5. MENJUAL MINUMAN KALENG ,KEMASAN DAN SIRUP
Ramadhan tiba- Ramadhan tiba iklan sirup dimana-mana.
Salah satu peluang terbesar Dibulan ramadhan meski sedang dalam masa pandemi adalah Sirup . Siapa sih yang ga suka meminum sirup dicampur es batu saat berbuka puasa ?
Lalu Minuman kaleng seperti minuman bersoda atau teh Kemasan juga bisa menjadi peluang bisnis kalian , karena biasanya produk minuman begini dicari saat mendekati Hari Raya Idul Fitri.
6. MENJUAL KUE LEBARAN
yaaaaa pada puncaknya dibulan ramadhan ketika mendekati Hari Raya Banyak emak-emak yang sibuk mencari kue untuk lebaran nanti. nah ini tu bisa banget kamu coba ya baik menjadi reseller kue ataupun membuat kuenya sendiri
7. MENJUAL PAKAIAN , DAN SEPATU
Baju baru Alhamdulillah dipakai dihari raya hehee
Beberapa orang akan rela memberi baju baru untuk diri mereka sendiri dan juga keluarga mereka. seolah menjadi tradisi dihari raya. Menjual pakaian adalah hal yang bagus dan patut kalian coba. Pakain yang bisa kalian jual dimusim ini adalah Pakaian Gamis baik couple keluarga atau couple pasangan ,pakaian anak juga banyak dicari , serta menjual mukenah dan sajadah juga bisa menjadi peluang untuk kalian. Ada baju ada sepatu ,sepatu juga banyak dicari semua kaum dibulan ramadhan hehe
Nah itulah Ide Bisnis dibulan ramadhan yang bisa aku berikan untuk kalian Lalu , bagaimana cara menaikan penjualan dimasa pandemi begini dan bagaimana tips mengatur keuangannya yah ?
Simak yuk Tips yang bisa kalian lakukan
TIPS BERBISNIS BAGI PARA PELAKU UMKM DI BULAN RAMADHAN PADA MASA PANDEMI
Dimasa pandemi kayak gini pasti ada aja emak-emak atau konsumen lainnya yang suka males berkerumun ditengah pandemi saat belanja bukan? , Maka kalian pasti berfikir, bagaimana cara menjualnya kepada mereka yang anti kerumunan. Nah ini dia berbagai tips yang bisa aku kasih untuk meningkatkan penjualan kalian para pelaku UKM.
1. MEMANFAATKAN HANDPHONE DAN MEDIA SOSIAL
Anda punya handphone bukan?? hehe
nah maka dari itu , Anda dapat menjual produk-produk tersebut melalui online marketplace bahan-bahan pokok atau online marketplace pada umumnya.
Anda juga dapat memanfaatkan media sosial atau seller group untuk memasarkan produk yang kalian jual .
2. MENGUNAKAN JASA INFLUENCE/KOL
Menjual produk kita dengan menggunakan jasa Influence/Kol untuk mengendorse barang kita adalah salah satu pilihan tepat. Karena dengan menggunakan jasa mereka , produk kita bisa banyak diketahui orang dan membuat feedback yang baik untuk kita tentunya kan.
3. MEMBUAT KONTEN DIGITAL MENARIK
Di bulan ramadhan terlebih ketika sebagian orang dikarantina, konten digital menjadi salah satu hal yang akan dipilih oleh konsumen untuk mengisi waktu luang dan waktu berbuka.
Hal ini tercermin pada kenaikan jumlah penonton streaming Netflix hingga 10% saat pandemi.
Kalian bisa membuat konten digital menarik terkait produk yang kalian jual.
Misalnya kalian bisa membuat konten Tentang produk kalian, mengenalkan produk kalian lewat webinar, gimmick story untuk soft selling dan lain sebagainya.
Konten digital ini akan mendukung implementasi ide bisnis ramadhan, juga menjadi tips bisnis di bulan puasa pada saat masa pandemi.
Jadi ini itu wajib kalian coba dan terapkan kalau menurut aku.
4. MEMBERIKAN KAMPANYE JIKA PRODUK KALIAN HIGIENIS
Saat bulan ramadhan, produk makanan jadi yang siap konsumsi atau produk mentah tetap menjadi barang yang paling dicari.
Namun di saat pandemi, beberapa konsumen biasanya enggan membeli karena skeptis dan takut pengolahannya tidak higienis.
Jangankan Konsumen , saya pribadi juga sering bertanya-tanya apakah Penjual telah menerapkan proses produksi sanitasi dengan benar?
Maka dari itu, penting bagi para penjual atau produsen makanan,melakukan kampanye berisi ajakan kepada konsumen bahwa produk kalian diolah dan dibungkus secara higienis dan bebas dari potensi paparan virus serta bakteri.
kalian bisa membuat video singkat tentang proses produksi mulai dari pengolahan, pengemasan, dan juga pengiriman yang dilakukan oleh kurir makanan.
6. MENGGUNAKAN JASA KURIR
Kalian tidak asing lagi kan dengan yang namanya kurir , Ramadhan itu penuh berkah , karena ramadhan meski pandeminya tetap saja UMKM berkembang pesat.
Nah salah satu yang bisa menjadi alternatif kalian adalah menggunakan jasa kurir ketika kalian mendapatkan pesanan online dari usaha kalian. jadi kalian ga perlu mengantar barangnya sendiri. Apalagi Sebagian orang yang memesan dengan kita ingin barangnya cepat sampai , maka pilihan tepat jika menggunakan jasa kurir. karena selain dapat memuaskan pelanggan , kalian juga meningkatkan Pendapatan kurir dong hihi
7.MENGATUR KEUANGAN BISNIS
Dan yang terakhir adalah hal yang sangat penting bagi para pelaku UMKM.
Kalian tetap harus mengelola keuangan dan melakukan review terhadap bisnis kalian , dan kalian bisa menggunakan berbagai macam software akuntansi.
Software akuntansi dapat membantu usaha UKM kalian dalam memantau arus transaksi, membuat laporan keuangan, menghitung dan memeriksa stok barang, rekonsiliasi bank, hingga membuat invoice secara otomatis.
jika kalian keberatan menggunakan software akuntansi ,kalian juga bisa membuat pembukuan sendiri secara terperinci. agar bisa mengendalikan bisnis kalian dengan baik ya.
Nah itulah tips yang bisa aku berikan ke kalian.
By the way , mau berbisnis apapun dibulan Ramadhan pada masa pandemi kayak gini , kalian harus tetap semangat , terus berusaha dan jangan putus asa.
Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah, meski pandemi setidaknya peluang bisnis bagi para UKM bisa berkembang
Ramadhan penuh berkah membawa kebahagiaan bagi kita semua kan ❤️
#JNE
#JNERamadgan2021
#BlogBerkahramadhanantarkankebahagiaan
#Bahagiabersana
terimakasih sudah membaca Blog aku
sampai jumpa dilain kesempatan yah..
bye bye
" Ratna S.P ''
Setuju , peluang bisnis dimasa pandemi emang besar. bisa meningkatkan umkm
BalasHapusbtw thanks tips nya dan ide nya
Bener juga nih info nya,sesuai am realita.makasih yaa bisa jd pertimbangan
BalasHapussama-sama kak π
HapusMksih bnyak buat informasinya π
BalasHapusMakasih info nya, tapi modal juga penting kan ya. π
BalasHapusiya bener modal jadi point utama mbak say. artikel ini diperuntukkan untuk mereka yang sudah memiliki modal sahaja π sepertinya begitulah kria kira
HapusTerima kasih infonyaπ
BalasHapusMantap jne lah. Kemana2 aja bisa dia
BalasHapus